Access Project (atau Access Data Project / ADP) adalah sebuah spesialisasi pemakaian MS Access untuk mengelola database MS SQL Server.
Dengan Access Project pemakai bisa menikmati kemudahan pengelolaan database dan pembuatan aplikasi dengan MS Access, dan kehandalan database server kelas enterprise MS SQL Server.
Materi:
Pada training ini peserta akan dibimbing untuk:
- Mengenal karakteristik pengelolaan database MS SQL Server
- Menginstal dan menyiapkan MS SQL Server (pada local computer untuk keperluan development).
- Menginstal dan menggunakan MS SQL Server Management Studio
- Membuat database, mengattach database, backup dan restore
- Membuat Login dan User
- Melakukan koneksi dari Access ke SQL Server
- Membuat object-object database (table, database diagram, view, store procedure)
- Membuat object-object aplikasi (form, report, macro, module)
- Ekspor-impor data ke/dari Excel.
Tingkat Ketrampilan:
Intermediate (menengah)
Syarat Peserta:
Pernah membuat aplikasi database dengan Microsoft Access.
(Mengerti konsep database, bisa membuat table, query, dan form).